Thursday 29 November 2012

Lewat Ace Hardware, Kekayaan Kuncoro Tumbuh Berlipat. Total kekayaan Kuncoro Wibowo menurut Forbes mencapai US$1,06 miliar

Salah satu gerai Ace Hardware.
Majalah bisnis terkemuka, Forbes, merilis 40 daftar orang terkaya 2012. Total kekayaan para taipan di Tanah Air itu diperkirakan mencapai US$88,6 miliar atau Rp841,7 triliun (kurs Rp9.500).

Dibandingkan tahun lalu, total kekayaan orang kaya RI tersebut naik 4 persen dari sebelumnya US$85,1 miliar. Kenaikan pundi-pundi kekayaan itu di antaranya karena faktor pertumbuhan kelas menengah.

Dengan penduduk terbanyak keempat di dunia, Indonesia sangat diuntungkan, di tengah permintaan dan harga batu bara yang melemah. Kelas menengah ikut mengontribusi peningkatan kekayaan orang terkaya Indonesia tahun ini.

Salah satu yang menikmati lonjakan kekayaan itu adalah Kuncoro Wibowo.  Roda bisnis pemegang lisensi perusahaan alat rumah tangga asal Amerika Serikat, Ace Hardware itu, kini berkembang pesat. Tidak hanya perkakas rumah tangga, melalui PT Ace Hardware Indonesia Tbk, perusahaan kini juga menjual produk mainan, furnitur, dan barang-barang lainnya.

Bahkan, harga saham Ace Hardware melonjak 90 persen tahun lalu. Kuncoro adalah salah satu dari enam taipan yang naik peringkat ke jajaran miliarder.
Peringkat kekayaannya melesat tujuh tingkat dan kini berada di urutan 27. Total kekayaan Kuncoro menurut Forbes mencapai US$1,06 miliar per November 2012. Tahun lalu, Kuncoro Wibowo berada di urutan 34 dengan kekayaan hanya US$730 juta.

Sulung dari sembilan bersaudara, Kuncoro Wibowo mengambil alih bisnis Kawan Lama Sejahtera, saat ayahnya meninggal. Saat ini, usahanya berjalan dengan dibantu lima saudara kandungnya.
Anak perusahaan kelompok bisnis ini, PT Ace Hardware Indonesia Tbk, juga telah berekspansi ke sejumlah kota. Bisnisnya bergerak tidak hanya pada alat-alat rumah tangga, tetapi juga mainan, alat tulis, hingga furnitur. 
Selain kepemilikan saham, kekayaan orang terkaya RI itu diukur dari informasi keuangan yang diperoleh dari keluarga, individu, bursa efek, analis, serta sumber lainnya. Kekayaan publik itu dihitung berdasarkan harga saham dan nilai tukar uang per 14 November 2012.
Untuk melihat daftar 40 orang kaya Indonesia 2012, silakan buka tautan ini

Antar Sutan ke Rumah Gus Dur, Anas Bantah Demi 2014. Anas menyatakan, mengantar agar masalah segera selesai

Sutan Bhatoegana didampingi Anas Meminta Maaf Kepada Keluarga Gusdur
Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, membantah kesediaannya mengantar salah satu pengurusnya, Sutan Bhatoegana, ke rumah mantan Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur berhubungan dengan kepentingan politik 2014. Anas dinilai takut kehilangan suara warga Nahdliyin.

"Kalau ada masalah, dan ada soal, itu harus segera diselesaikan. Minta maaf tindakan terpuji, memberi maaf tindakan lebih terpuji lagi," kata Anas saat menjawab pertanyaan wartawan saat konferensi pers di kediaman Gus Dur di Ciganjur, Jakarta Selatan, Kamis 29 November 2012.

Anas mengaku ikut mendorong proses penyelesaian masalah Sutan agar segera tuntas. Oleh karena itu, dalam dua hari ini dia intens berkomunikasi dengan Yenny Wahid, putri Gus Dur, untuk menemui ibunya, Shinta Nuriyah Wahid.

"Alhamdulillah Bu Shinta memberi maaf. Saya terima kasih, Mbak Yenny memberi imbauan kepada para pecinta Gus Dur agar kembali beraktivitas normal," katanya.

Terkait dengan politik 2014 mendatang, Anas mengatakan partainya saat ini belum memikirkan soal pencalonan presiden. Dia justru berharap agar dapat tampil dan mendapat peran penting lagi. "2014, Saya mendoakan Mbak Yenny sukses," ucapnya.

Yenny sendiri kini aktif sebagai Ketua Umum Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB). Dan beberapa waktu lalu, Komisi Pemilihan Umum meloloskan partai ini untuk ikut Pemilu 2014.

Jerman Larang Hubungan Seks dengan Hewan. Praktik ini dianggap menyiksa binatang dan menyalahi kodrat

Jerman akan segera melarang hubungan seksual antara manusia dengan hewan ataubestiality/zoophilia. Bagi pelanggarnya, akan didenda hingga ratusan juta rupiah.

Undang-undang larangan hubungan seks dengan hewan ini diajukan koalisi berkuasan Jerman di parlemen. Komite pertanian parlemen Jerman menganggap perilaku seks macam ini adalah bentuk penyiksaan binatang dan menyimpang dari kodrat.

Rencananya, voting untuk pelarangan ini akan digelar di Bundestag (majelis tinggi Jerman) pada 14 Desember mendatang.

Sebelumnya sejak tahun 1969, Jerman melegalkanbestiality dengan beberapa syarat. Praktik ini jadi terlarang jika dianggap menyakiti binatang. Namun, undang-undang ini sejak lama mendapatkan kecaman dari kelompok pecinta binatang.

"Dengan pelarangan ini, akan lebih mudah melakukan hukuman dan meningkatkan perlindungan hewan," kata Hans-Michael Goldmann, kepala komite di parlemen Jerman yang menggodok amandemen UU seks dengan hewan.    

Dalam rancangan amandemen, dikatakan bahwa mereka yang berhubungan seks dengan binatang akan dikenakan denda sebesar 25.000 euro atau lebih dari Rp300 juta.

Rencana ini ditentang oleh kelompok penggiat seks dengan binatang di Jerman, Zeta (Zoophile Engagement for Tolerance and Information). Michael Kiok, ketua organisasi beranggotakan lebih dari 100 orang ini mengatakan, mereka akan mengajukan gugatan hukum jika larangan tersebut disahkan. 

Menurut Kiok, ukuran penyiksaan binatang dalam hal ini sangat bias dan tidak bisa ditentukan. "Dasar keyakinan para zoophile (pelaku seks dengan hewan) adalah tidak melakukan apa yang tidak ingin dilakukan binatang itu," kata Kiok.

"Binatang mampu menunjukkan apa yang mereka mau atau tidak mau. Saat saya melihat anjing saya, saya tahu apa yang dia mau. Binatang lebih mudah dimengerti ketimbang wanita," lanjutnya lagi.

Praktik Bestiality dilarang di kebanyakan negara Eropa, termasuk Belanda, Prancis dan Swiss. Namun di beberapa negara seperti Belgia, Denmark dan Swedia, praktik ini diperbolehkan

Bea Cukai Sita Barang Ilegal Bermerek Ratusan Miliar. Total barang yang diamankan sebanyak 5.338 paket

Dirjen Bea Cukai Agung Kuswandono
Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Kementerian Keuangan, berhasil menindak upaya masuknya barang-barang ilegal bermerek dari Batam yang didistribusikan ke Jakarta melalui Pelabuhan Tanjung Priok.
Barang yang diselundupkan dengan kapal penumpang Kelud Voy.40 asal Batam tujuan Tanjung Priok pada 2 November 2012, sebagian besar tidak didukung dengan dokumen lengkap.
Total barang yang diamankan Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Priok dalam kapal ini sebanyak 5.338 paket. Sementara itu, yang dilengkapi dokumen resmi hanya sebanyak 2.198 paket, sisanya tanpa dokumen sebanyak 3.140 paket.
"Banyak barang branded yang di mal-mal berasal dari selundupan, terbukti dengan penindakan ini," ujar Direktur Jenderal Bea dan Cukai, Agung Kuswandono di kantornya, Jakarta, Kamis 29 November 2012. 
Agung menjelaskan, penindakan telah dilakukan Bea dan Cukai Batam, namun ada perlawanan dari porter importir. Bea Cukai bersama petugas keamanan lainnya, karena kalah jumlah, terpaksa melepas kapal Kelud tersebut. Tapi, koordinasi dengan Kantor Pusat Bea dan Cukai langsung dilakukan.
Selain barang-barang bermerek, terdapat pula barang kimia berbahaya yang dapat digunakan sebagai bahan peledak. Berikut barang-barang yang berhasil diamankan:
1. Barang peledak/kimia (potasium nitrat, sodium nitrat).
2. Alat kesehatan dan alat-alat laboratorium.
3. Alat-alat telekomunikasi (server, transmisi, smartphone).
4. Alat-alat elektronik (laptop, komputer, CCTV, alat video conference, tablet).
5. Kendaraan bermotor dan suku cadang (mesin Ferrari, unit dan suku cadang motor besar).
6. Produk garmen bermerek.
7. Barang kena cukai (BKC), MMEA, dan rokok.
8. Produk kosmetik dan parfum bermerek.
9. Peralatan olahraga, mainan, dan stationery.
Agung mengungkapkan, barang tersebut berasal dari beberapa negara. Estimasi nilai barang yang disita mencapai Rp500 miliar. Potensi pemasukan negara yang akan hilang sebesar Rp100 miliar dari pemungutan pajak dan bea masuk.  
"Penyitaan ini untuk melindungi industri dalam negeri," tambahnya.
Menteri Keuangan, Agus Martowardojo, mengapresiasi penindakan tersebut. Dirinya menegaskan bahwa hal ini harus ditindaklanjuti oleh penegak hukum. "Jangan sampai, penindakan yang dilakukan hanya sampai dengan upaya ini," tuturnya.
Agus mengatakan, orang-orang yang terlibat dalam upaya penyelundupan ini sedang dilacak. Diperkirakan, jumlahnya ratusan pelaku, karena di setiap barang telah ditempeli alamat penerima barang. "Kami harus sama-sama mengawasi tindak lanjutnya," tambahnya.

Daftar 40 Orang Terkaya Indonesia. Total kekayaan para taipan Tanah Air ini mencapai Rp841,7 triliun

R Budi Hartono masih menempati peringkat pertama orang kaya RI.
Majalah bisnis terkemuka, Forbes, kembali merilis daftar 40 orang terkaya di Indonesia 2012.
Forbes melansir 40 orang terkaya RI yang disusun dengan menggunakan ukuran kepemilikan saham, dan informasi keuangan yang diperoleh dari keluarga, individu, bursa efek, analis, serta sumber lainnya. Kekayaan publik yang dihitung berdasarkan harga saham dan nilai tukar uang per 14 November 2012.
Total kekayaan dari para taipan di Tanah Air itu diperkirakan mencapai US$88,6 miliar atau Rp841,7 triliun (kurs Rp9.500). Jika dibandingkan tahun lalu, total kekayaan orang kaya RI tersebut naik 4 persen dari sebelumnya US$85,1 miliar.
Peringkat pertama masih ditempati oleh kakak beradik Robert Rudi dan Michael Hartono. Kekayaan mereka naik dari US$14 miliar pada 2011 menjadi US$15 miliar per November 2012.
Kekayaan keluarga Hartono berasal dari kepemilikan saham di PT Bank Central Asia Tbk senilai US$11 miliar. Selain dari bisnis perbankan, kekayaan keluarga Hartono ini mengalir dari perusahaan rokok kretek, Djarum, perkebunan kelapa sawit, dan kompleks real estate di Jakarta. 
Di peringkat kedua terdapat Eka Tjipta Widjaja yang naik satu peringkat dibanding tahun lalu. Eka Tjipta Widjaja per November 2012 memiliki kekayaan sebanyak US$7,7 miliar, turun dibandingkan 2011 sebesar US$8 miliar. 
Kekayaan Eka Tjipta Widjaja berasal dari bisnis kelapa sawit. Eka melalui perusahaan Golden Agri Resources memiliki perkebunan kelapa sawit terbesar kedua di dunia dengan luas 459.500 hektare. 
Selain dari perkebunan kelapa sawit, Eka Tjipta juga memiliki lembaga jasa keuangan Sinar Mas Multiartha. Kekayaan Eka Tjipta turun US$300 juta, karena kinerja Smartfren Telecom dan Sinar Mas Multiartha yang melemah pada 2012.
Sementara itu, di peringkat ketiga adalah Susilo Wonowidjojo yang melorot satu peringkat. Kekayaan Susilo pada 2012 pun turun tajam dari US$10,5 miliar menjadi US$7,4 miliar. 
Tergerusya kekayaan Susilo Wonowidjojo disebabkan turunnya laba PT Gudang Garam Tbk sebesar 22 persen pada sembilan bulan pertama 2012. Gudang Garam didirikan oleh ayah Susilo Wonowidjojo, dan saat ini Susilo tercatat sebagai presiden komisaris Gudang Garam.
Penurunan laba produsen rokok ini disebabkan sulitnya penjualan rokok di luar negeri. Beberapa negara, seperti Amerika Serikat melarang penjualan rokok kretek.
Berikut daftar 40 orang terkaya RI versi Forbes:
1. R. Budi dan Michael Hartono (US$15 miliar)   
2. Eka Tjipta Widjaja dan keluarga (US$7,7 miliar)   
3. Susilo Wonowidjojo dan keluarga (US$7,4 miliar)   
4. Anthoni Salim dan keluarga (US$5,2 miliar)   
5. Chairul Tanjung (US$3,4 miliar)   
6. Sri Prakash Lohia (US$3 miliar)   
7. Sukanto Tanoto (US$2,8 miliar)   
8. Peter Sondakh (US$2,6 miliar)   
9. Boenjamin Setiawan dan keluarga (US$2,35 miliar)   
10. Putera Sampoerna dan keluarga (US$2,3 miliar)   
11. Mochtar Riady dan kaluarga (US$2,2 miliar)   
12. Low Tuck Kwong (US$2 miliar)
13. Tahir (US$1,8 miliar)   
14. Ciliandra Fangiono dan keluarga (US$1,79 miliar)   
15. Martua Sitorus (US$1,75 miliar)   
16. Achmad Hamami dan keluarga (US$1,7 miliar)   
17. Theodore Rachmat (US$1,6 miliar)   
18. Kartini Muljadi dan keluarga (US$1,51 miliar)   
19. Murdaya Poo (US$1,5 miliar)   
20. Djoko Susanto (US$1,4 miliar)   
21. Eddy Katuari dan keluarga (US$1,3 miliar)   
22. Edwin Soeryadjaya (US$1,21 miliar)   
23. Sjamsul Nursalim (US$1,2 miliar)   
24. Ciputra dan keluarga (US$1,17 miliar)   
25. Soegiarto Adikoesoemo (US$1,15 miliar)   
26. Kiki Barki (US$1,08 miliar)   
27. Kuncoro Wibowo dan keluarga (US$1,06 miliar)   
28. Garibaldi Thohir (US$1,05 miliar)   
29. Hary Tanoesoedibjo (US$1,04 miliar)   
30. Lim Hariyanto Wijaya Sarwono (US$1,03 miliar)   
31. Benny Subianto (US$1,02 miliar)   
32. Harjo Sutanto (US$1 miliar)  
33. Kusnan dan Rusdi Kirana (US$900 juta)   
34. Aksa Mahmud (US$820 juta)   
35. Prajogo Pangestu (US$800 juta)   
36. Alexander Tedja (US$790 juta)   
37. Husain Djojonegoro dan keluarga (US$780 juta)   
38. Sudhamek (US$760 juta)   
39. Hashim Djojohadikusumo (US$750 juta)   
40. Eddy Kusnadi Sariaatmadja (US$730 juta)

Ini Tiga Hakim Muda yang Akan Adili. Yamanie Yamanie tersandung skandal pemalsuan putusan terpidana gembong narkoba

Mantan Hakim Agung Achmad Yamanie
Mahkamah Agung telah menunjuk tiga ketua muda untuk mengadili Hakim Agung Achmad Yamanie melalui Majelis Kehormatan Hakim. Yamanie tersandung skandal pemalsuan putusan terpidana gembong narkoba, Hengky Gunawan.

Ketiga Ketua Muda tersebut adalah Ketua Muda Peradilan Tata Usaha Negara Paulus E Lotulung, Ketua Muda Pidana Artidjo Alkotsar, dan Ketua Muda Perdata Khusus M Saleh.

"Ketua Muda yang sebelumnya telah memeriksa Yamanie tidak boleh ikut dalam MKH. Karena yang diadili adalah hakim agung jadi tidak boleh ditunjuk sembarangan," kata Juru Bicara MA Djoko Sarwoko, Kamis, 29 November 2012.

Ketiga hakim agung MA tersebut akan bergabung dengan empat Komisioner KY untuk memeriksa Hakim Yamanie.

Empat Komisioner KY yang akan memeriksa dugaan pelanggaran kode etik Hakim Yamanie antara lain Wakil Ketua KY Imam Anshori Saleh, Komisioner KY Bidang Pengawasan Hakim dan Investigasi Suparman Marzuki, Komisioner KY Taufiqqurahman Syahuri, dan Komisioner KY Jaja Ahmad Jayus.

Djoko mengatakan Hakim Yamanie segera diseret ke Majelis Kehormatan Hakim setelah tanggal 10 Desember 2012 mendatang.

Sebelumnya, MA telah memberi sinyal akan menjatuhkan hukuman berat kepada Hakim Agung yang diduga melakukan pelanggaran kode etik ini.
Diberitakan sebelumnya, Yamanie menjadi salah satu majelis pemeriksa perkara peninjauan kembali (PK) kasus Hengky Gunawan, seorang pemilik pabrik serta pengedar narkoba jenis ekstasi di Surabaya. Pertengahan Agustus 2011, majelis ini memutuskan untuk mendiskon vonis Hengky, dari pidana mati menjadi 15 tahun.

Putusan bernomor 39/PK/Pid.Sus/2011 itu jelas menuai kritik karena pertimbangan 'diskon' tersebut dinilai tak masuk akal. Majelis berpendapat, pidana mati melanggar hak asasi manusia.Padahal, hukum positif Indonesia masih mengenal vonis mati untuk kejahatan-kejahatan serius, termasuk narkoba.

Rupanya, kejanggalan tak sampai di situ saja. Dalam putusan PK yang dikirim ke Pengadilan Negeri Surabaya, tempat awal kasus ini disidang tahun 2006, tertulis vonis lebih rendah lagi, 12 tahun untuk Hengky. Perubahan vonis ini kemudian terungkap ke media massa.
MA bergerak cepat dengan kemudian memeriksa semua anggota majelis hakim ini, termasuk Yamanie. Melalui Rapat Pimpinan Mahkamah Agung tanggal 17 November 2012, Pimpinan MA menyatakan delapan sikap.

Jokowi: PNS di DKI Kebanyakan, Tidak Sesuai Kompetensi. Gubernur DKI itu ingin para pegawainya berada di posisi yang tepat

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, mengaku akan menata secara efektif tubuh birokrasi di pemerintahannya. Menurut dia, jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di DKI Jakarta sudah terlalu banyak dan penyebarannya tidak merata.

"Jumlahnya kebanyakan, tapi ada satu dua titik yang kurang, itu yang saya bilang salah kelola. Kalau birokrasi dikelola dengan baik, ada manajemen organisasi yang baik, bisa jadi salah satu solusi persoalan di negara kita," ujar Jokowi usai menghadiri upacara peringatan HUT Korpri di lapangan silang Monas pada Kamis 29 November 2012.

Jokowi mengungkapkan penataan birokrasi di DKI Jakarta akan dimulai dengan menempatkan PNS sesuai dengan latar belakang keilmuannya di tiap institusi.

"Agar kompeten, mereka berada dalam korps bisnis yang benar. Kalau orang punya punya latar belakang ilmu tertentu ya harus di dinas tertentu, tidak tersebar di mana- mana. Ini yang harus dikerjakan," kata mantan Wali Kota Solo itu.

Dia mengungkapkan bahwa untuk mengelola manajemen birokrasi yang baik, kuncinya disiplin dalam menerapkan manajemen organisasi. Ia melihat, di Pemprov DKI, masih banyak aparatur yang kurang kompeten.

"Mengelola birokrsi memang harus dengan manajemen organisasi yang betul. Saya lihat banyak birokrasi kita yang tidak berada pada kompetensi di sebuah dinas," katanya.
Perbaiki Perekrutan
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama, mengatakan penataan birokrasi di Jakarta dimulai pada 2013. "Tupoksi di setiap kelurahan juga musti ditambah. Jangan ada satu orang kerja setengah mati, yang lain cuek," katanya.

Ahok menilai jumlah PNS yang tidak merata di tiap dinas karena adanya kesalahan dalam proses seleksi CPNS sejak awal.

"Mungkin dulu ada proses seleksi yang agak salah. DKI ini belum pernah mengkaji kebutuhan orang berdasarkan tugas. Orientasinya kebutuhan orang berdasarkan kotak organisasi," imbuh Basuki.

Nyeleneh, Warga Prancis Akan Buat Mesjid Khusus Gay. Rencana ini diduga akan menuai banyak kecaman dan protes

Muhammad Ludovic Zahed (ka) berencana buat mesjid khusus gay
Seorang warga Prancis keturunan Aljazair akan mendobrak norma-norma agama dan pemerintahan di negara itu dengan rencananya untuk membuat sebuah mesjid khusus gay. Dia sendiri mengaku seorang Muslim yang telah menikah dengan seorang pria.

Adalah Muhammad Ludovic Zahed, yang merencanakan ide nyeleneh tersebut. Rencana ini pertama kali dilaporkan oleh koran berbahasa Turki,Hurriyet pekan lalu. Kepada koran itu, Zahed mengatakan mesjid ini akan menjawab kekhawatiran para Muslim gay yang takut ke tempat ibadah.

Dia mengaku mendapatkan ide ini setelah berhaji dan umroh. "Di mesjid yang normal, wanita harus duduk di belakang dan mengenakan jilbab, lelaki gay juga takut mendapatkan serangan fisik dan verbal. Setelah berhaji, saya menyadari bahwa mesjid khusus gay harus dibangun untuk para Muslim gay yang ingin beribadah," kata Zahed.

Daily Mail, Rabu 28 November 2012, menuliskan bahwa Zahed telah menikah dengan Qiyam al-Din, di Afrika Utara yang melegalkan pernikahan sejenis. Upacara pernikahannya dilakukan kembali pada Februari di Paris dan disetujui oleh seorang imam di Prancis yang juga seorang gay.

Pria yang sejak usia 19 tahun telah didiagnosis menderita AIDS ini mengatakan mesjidnya akan menggunakan sebuah ruangan di kapel Buddha pada 30 November mendatang. Di mesjid ini, ujarnya, wanita dan pria tidak akan dipisah dan beribadah bersama. 

Pernikahan sejenis terlarang pada pemerintahan Nicolas Sarkozy. Isu ini kembali muncul di pemerintahan Francois Hollande. 

Sekitar 70.000 demonstran turun ke jalan-jalan Paris, Lyin, Toulouse dan Marseille menentang pernikahan sejenis dan homoseksual. Demo di beberapa tempat berakhir ricuh. Penolakan terutama datang dari Gereja Katolik dan asosiasi keluarga konservatif.

Zahed bersikeras, "Awalnya kami akan mengadakan solat Jumat, tapi nanti kami akan mengadakan pernikahan."

Homoseksualitas adalah hal yang tabu secara agama, budaya dan politik. Rencana Zahed ini diperkirakan akan memicu kecaman dan protes dari berbagai pihak di negara tersebut. Di Aljazair sendiri, tanah kelahirannya, menjadi homo adalah hal terlarang. Pelakunya akan mendapatkan hukuman hingga tiga tahun penjara.

Partai Islam Malaysia Tolak Kedatangan Elton John. Musisi gay ini dianggap membawa adat-adat yang merusak moral

Elton John tampil dalam Rock in Rio Music Festival
Sebuah partai Islam di Malaysia menolak kedatangan musisi pop asal Inggris Elton John untuk konser di negara itu. Menurut mereka, pria gay ini membawa nilai-nilai yang merendahkan moral.

Diberitakan al-Arabiya, Rabu 28 November 2012, John yang punya banyak penggemar di negeri jiran itu rencananya akan manggung pada Kamis di Kuala Lumpur.

"Konser ini harus dibatalkan. Artis yang terlibat aktivitas gay dan lesbian jangan diperbolehkan tampil di Malaysia karena membawa nilai-nilai yang salah," kata Nasrudin Hassan Tantawi, ketua sayap remaja Partai Islam seMalaysia (PAS).

Malaysia adalah salah satu negara dalam tur dunia Elton John kali ini. Sebelumnya November tahun lalu, tiket konser John ludes saat konser di negara ini, padahal dia mendapatkan penentangan yang sama.

Ikon pop Inggris berusia 65 tahun ini menikahi kekasih prianya David Furnish, 49, pada upacara sipil di Inggris, 2005 lalu. Pada Natal 2010, keduanya memiliki anak dengan menggunakan telur donor dan induk semang.

Nasrudin mengatakan bahwa PAS tidak akan menggelar aksi jalanan memprotes konser itu. "Tapi kami akan menuntut pemerintah membatalkan penampilan tidak bermoral itu untuk melindungi rakyat kita dari degradasi sosial," ujarnya.

PAS sering melancarkan protes atas konser-konser artis Barat yang menurut mereka memicu pergaulan bebas dan merusak jiwa pemuda. Partai ini adalah pentolan di koalisi oposisi pimpinan Anwar Ibrahim.

Homoseksual adalah hal yang tabu di Malaysia yang 60 persen penduduknya adalah Muslim. Perilaku seks menyimpang atau sodomi bisa dihukum penjara hingga 20 tahun lamanya.

Kapolda Papua Selamat dari Serangan Kelompok Bersenjata. Pelaku diduga kelompok penyerang Mapolsek Pirime Papua

Anggota polisi di Papua tewas ditembak
Markas Besar Polri memastikan kondisi Kapolda Papua Irjen Tito Carnavian baik-baik saja paska insiden penembakan oleh kelompok bersenjata di daerah antara Distrik Pirime menuju Tiom ibukota Kabupaten Lany Jaya Papua, Rabu 28 November 2012. Tito kini sudah sampai ke Polsek Tiom dengan selamat.
"Baik, tadi pagi bicara lama dengan saya," kata Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Suhardi Alius, saat dikonfirmasi VIVAnews, Kamis 29 November 2012.
Suhardi menuturkan setelah terjadi kontak senjata, kelompok bersenjata tersebut melarikan diri ke gunung. Dia memastikan pihaknya akan terus melakukan pengejaran.
"Pelaku diduga kelompok yang sama dengan penyerang Polsek Pirime karena memang lokasinya di sekitar situ. Tapi masih dikembangkan." 
Kapolda Papua Irjen Tito Carnavian dan Asintel Kodam Kodam XVII Cenderawasih Kolonel Napoleon beserta rombongan, ditembaki gerombolan bersenjata saat melaju dari Distrik Pirime menuju Tiom ibukota Kabupaten Lany Jaya Papua. Peristiwa itu terjadi kemarin sekitar pukul 18.00 WIT. Serentetan penembakan itu pun dibalas oleh rombongan.
Rombongan Kapolda dan pejabat Kodam XVII Cenderawasih sudah berhasil mencapai Distrik Pirime, lokasi terjadinya penyerangan Markas Polsek yang menewaskan 3 anggota Polisi.
Setelah meninjau lokasi, rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Tiom dengan kendaraan roda empat sambil beriringan.
Di tengah perjalanan, tepatnya di Kampung Indawa antara distrik Makki Kabupaten Jayawijaya dan Distrik Tiom Kab Lanny Jaya, tiba-tiba konvoi dihadang dengan serentetan tembakan dari arah gunung, yang tepat berada di sebelah kiri jalan.
Aksi kontak senjata berlangsung selama kurang lebih satu jam. Kelompok sipil bersenjata yang diperkirakan sekitar 40 orang itu berhasil dipukul mundur dan kembali masuk ke dalam hutan. Rombongan berhasil mencapai Tiom dengan selamat.
Sebelumnya, aksi penyerangan dan penembakan terhadap Polsek Pirime terjadi 27 November 2012. Tiga polisi tewas dengan luka tembakan.
Para penyerang yang diperkirakan berjumlah sekitar 50 orang ini juga bertindak keji pada jasad tiga polisi yang berhasil mereka bunuh. Setelah ditembak, jasad polisi itu dibakar. Bahkan ada bagian tubuh yang dipotong-potong.

Sidang Angie, Jaksa Hadirkan Max Sopacua dan Nazaruddin. Jaksa sempat minta Max dipanggil paksa karena lebih dua kali mangkir

wakil Ketua Umum Partai Dmeokrat, Max Sopacua.
Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menghadirkan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua pada sidang lanjutan perkara suap pengurusan anggaran Kementerian Pendidikan dan anggaran Kementerian Pemuda dan Olahraga dengan terdakwa Angelina Sondakh di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, Kamis, 29 November 2012.

Majelis hakim menyetujui permintaan jaksa untuk memanggil paksa Max Sopacua karena sudah lebih dari dua kali anggota Komisi I DPR RI itu tidak memenuhi panggilan pengadilan.

"Kalau saya melihat situasinya saja. Kalau itu memang diperlukan, ya silahkan. Karena masa penahanan terdakwa (Angie) kan tidak lama lagi habis," kata Ketua Majelis Hakim Sudjatmiko pada sidang Jumat pekan lalu.

Keterangan Max Sopacua dianggap penting untuk menjelaskan kasus yang menjerat Angelina. Sebab sebagai wakil ketua umum DPP Partai Demokrat turut hadir dalam pertemuan tertutup di ruangan Fraksi Partai Demokrat di Gedung DPR membahas soal skandal suap Wisma Atlet dan Wisma Hambalang.

Selain Max, Jaksa Penuntut Umum KPK juga menghadirkan mantan bendahara umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin dan jurnalis kantor berita AntaraJeffrey Manuel Rawis.

Muhammad Nazaruddin juga sedianya pekan lalu dihadirkan sebagai saksi bagi Angelina, namun urung dihadirkan karena sakit. Selain itu, mantan Kepala Biro Lembaga Kantor Beria Nasional Antara, Jeffrey Manuel Rawis, diduga menjadi perantara Angie buat menerima uang suap dari Grup Permai.

Menurut Lindina Wulandari, mantan staf pribadi Angelina Sondakh di DPR, Jeffrey akrab dengan bekas atasannya itu. Lindina mengungkapkan Angie pernah memberi uang Rp 2 juta kepada Jefry sebagai honor peliputan.

"Uangnya langsung ditransfer ke rekening Jefry," ujar Lindina.

Parlemen Belanda Sepakat Cabut UU Penghujatan. Tapi menghina Ratu Belanda dan polisi masih dianggap pelanggaran hukum

Ratu Belanda, Beatrix
Parlemen Belanda sepakat dengan mosi pencabutan undang-undang penghujatan. Undang-undang itu selama ini menyatakan bahwa perbuatan yang dianggap menghina Tuhan adalah pelanggaran hukum. 

Menurut stasiun berita BBC, mayoritas partai di parlemen Belanda Rabu waktu setempat setuju dengan usulan bahwa undang-undang penghujatan tidak lagi diperlukan. Para politisi Belanda menilai bahwa undang-undang itu tidak lagi relevan di abad ke-21. 

Undang-undang itu diperkenalkan pada dekade 1930an. Namun, dalam lima puluh tahun terakhir, peraturan itu tidak lagi digunakan. 

Namun, pencabutan undang-undang itu tidak berlaku bagi perbuatan yang dianggap menghina kepala negara, yang sekarang dijabat Ratu Beatrix, dan petugas polisi. Penghinaan atas dua figur masih dianggap pelanggaran hukum. 

Sebenarnya, pada 2008, koalisi partai pemerintah saat itu menentang upaya mencabut undang-undang penghujatan. Itu merupakan strategi mereka untuk mendapat dukungan dari partai politik Kirsten yang beraliran ortodoks.   

Menurut ABC News, gerakan untuk mendekriminalisasi penghujatan terhadap Tuhan itu makin menguat di Belanda dalam satu dekade terakhir. Bagi para pendukung, pencabutan itu perlu untuk menjamin Belanda sebagai negara yang menjunjung tinggi kebebasan berpendapat. 

Namun ada kalangan masyarakat di Belanda yang menyayangkan pencabutan itu. Menurut laman DutchNews, kelompok fundamentalis Kristen SGP menilai pencabutan undang-undang penghujatan itu merupakan kerugian yang menyakitkan bagi tiang moral dan merupakan gejala krisis spiritual di Belanda. (umi)

Mayoritas Negara Eropa Dukung Upaya Palestina di PBB. Palestina akan menaikkan status mereka menjadi "negara non-anggota"

banyak negara Eropa mendukung peningkatan status Palestina di PBB
Upaya Presiden Mahmoud Abbas menaikkan status Palestina di PBB pada hari ini mendapat dukungan dari mayoritas negara Eropa. Sementara itu, Amerika Serikat bersikeras menolak upaya Abbas yang mereka nilai tidak produktif dalam menciptakan perdamaian dengan Israel.

Rencananya, Kamis waktu setempat, Abbas akan mengajukan proposal peningkatan status Palestina dari "entitas pengamat" menjadi "negara non-anggota" di PBB. Jika ini dikabulkan melalui pemungutan suara, maka secara tidak langsung kedaulatan Palestina sebagai negara akan diakui.

Diberitakan Reuters, Rabu 27 November 2012, sejauh ini tidak ada satupun negara di Eropa yang menyatakan menentang upaya Abbas tersebut. Beberapa negara yang telah memastikan dukungannya adalah Austria, Denmark, Norwegia, Finlandia, Prancis, Yunani, Islandia, Irlandia, Luvembourg, Malta, Portugis, Spanyol, dan Swiss.

Menurut bocoran para diplomat, negara seperti Belanda, Republik Ceko tidak akan mengambil hak pilih mereka. Sementara Estonia dan Lithuania menyatakan abstain. Jerman masih belum jelas, antara abstain atau menolak.

Negara Eropa yang belum menentukan pilihannya adalah Belgia, Bulgaria, Hungaria, Italia, Latvia, Polandia, Rumania, Slovakia, dan Swedia. Seorang diplomat senior Barat yang tidak disebutkan namanya memprediksi, Palestina akan menang dengan dukungan sedikitnya 120-130 negara.

"Dukungan dari Eropa ini menunjukkan pada Israel dan AS bahwa Otoritas Palestina secara umum diakui kedaulatannya. Ini juga akan membuat Israel pikir-pikir lagi jika ingin membuat Palestina bangkrut," kata diplomat yang enggan disebutkan namanya itu.

Sementara itu Inggris melalui Menteri Luar Negeri William Hague menyatakan akan mendukung, namun dengan dua syarat. Syarat pertama, Otoritas Palestina harus menunjukkan komitmen mereka menuju negosiasi damai dengan Israel tanpa syarat. Syarat kedua berhubungan dengan keanggotaan Palestina di agen-agen PBB dan langkah Palestina di Pengadilan Kriminal Internasional.

Hanan Ashrawi, pejabat tinggi di Organisasi Pembebasan Palestina (PLO), mengatakan bahwa dukungan dari negara-negara Eropa memberikan suntikan semangat dan harapan bagi rakyat Palestina di Tepi Barat dan Jalur Gaza.

"Ini menunjukkan titik balik sejarah dan kesempatan bagi dunia untuk memperbaiki ketidakadilan historis yang diterima rakyat Palestina sejak terbentuknya negara Israel pada 1948," kata Ashrawi.

Sementara itu, Amerika Serikat tetap pada keputusannya semula yaitu menolak kenaikan status Palestina di PBB. Menurut AS, langkah Abbas ini kontra produktif dengan upaya perdamaian di kawasan. Sebelumnya, AS juga telah menjegal upaya Palestina tahun lalu untuk menjadi anggota tetap PBB.

"Kami menyatakan tidak mendukung. Langkah mereka adalah kesalahan. Kami menentang seluruh upaya ini," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri AS Victoria Nuland.