Monday, 30 December 2013

5 Perjalanan Antariksa Terdahsyat Sepanjang 2013

Misi Chang'e-3 China ke Bulan sukses diluncurkanDari awal sampai menjelang berakhirnya tahun 2013, banyak yang menakjubkan dari perjalanan ke luar angkasa. Beberapa badan antariksa di seluruh dunia telah melakukan lompatan besar dalam upaya mengeksplorasi sistem Tata Surya.

Misalnya NASA yang telah mengirimkan kapal kargo komersial barunya untuk menyediakan persediaan logistik di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

Tahun 2013 ini juga dikejutkan dengan munculnya perusahaan penerbangan wisata ke luar angkasa, Virgin Galactic, yang menawarkan jasa menerbangkan turis sampai ke luar angkasa.

Berikut lima perjalanan ke luar angkasa terhebat di tahun 2013, yang dilansir dari Space.com, Senin 30 Desember 2013.

1. Kendaraan robotik milik China mendarat di bulan
China baru saja meluncurkan roket Chang'e-3 untuk mendaratkan kendaraan penjelajah bulan pertama pada Senin dini hari lalu, 2 Desember 2013. Itu merupakan proyek antariksa mahabesar China, sebagai langkah awal untuk mengirimkan manusia ke bulan.

Akhirnya pada Sabtu, 14 Desember 2013, misi Roket Chang'e 3 dilaporkan sukses mendaratkan kendaraan robotik atau rover penjelajah bulan pertama kali bernama Jade Rabbit, atau dikenal juga dengan nama Yutu di permukaan bulan.

Kesuksesan itu menjadikan China sebagai negara ketiga yang berhasil mendaratkan pesawat di bulan, setelah Amerika Serikat dan Uni Soviet.

2. Pesawat luar angkasa milik swasta sukses lepas landas Roket dan pesawat luar angkasa milik perusahaan swasta sukses mengunjungi Stasiun luar Angkasa Internasional (ISS) di tahun 2013 ini. Perusahaan swasta itu telah melakukan perjanjian jutaan dolar dengan NASA untuk mengirimkan barang logistik ke ISS.

Perusahaan bernama Orbital Sciences Corp berhasil menciptakan roket Antares dan pesawat luar angkasa Cygnus. Keberhasilan itu merupakan lompatan besar untuk misi perjalanan ke luar angkasa yang dilakukan oleh perusahaan swasta.

Orbital Sciences Corp memiliki kontrak sebesar US$1,9 miliar dengan NASA untuk melakukan delapan misi dengan menggunakan roket Antares dan pesawat luar angkasa Cygnus untuk mengirimkan bahan makanan dan perlengkapan astronot di ISS.

3. India sukses luncurkan misi 'murah' ke Planet Mars
India sukses meluncurkan roket dalam misi ekplorasi planet Mars pada 5 November 2013 lalu. Misi itu telah membuat India masuk dalam jajaran segelintir negara yang berhasil meneliti Mars.

Roket Kendaraan Peluncur Satelit Polar (PSLV-C25) milik Organisasi Riset Antariksa India (ISRO) berhasil diluncurkan dari landasan di Pusat Antariksa Satish Dhawan, Sriharikota.

Roket ini ditargetkan mencapai orbit Mars dalam waktu 10 bulan. Misi Mangalyaan ini untuk meneliti kandungan dari Planet Merah tersebut, termasuk mineral dan atmosfer. ISRO berharap bisa menemukan sebab hilangnya air di Mars, memetakan sumber gas methan, dan mengumpulkan data soal dua bulan Mars: Phobos dan Deimos.

Menurut K Radhakrishnan, Kepala ISRO, meski misi luar angkasa ini berbiaya relatif murah, hanya sekitar US$73 juta, setara Rp829 miliar, tapi India tidak gentar akan kegagalan.

"Kegagalan adalah batu loncatan untuk menjadi sukses. Jika misi ini berhasil, tentu akan menjadi kebanggaan nasional India dan meningkatkan reputasi teknologi India di mata internasional," kata Radhakrishnan.

4. Pesawat 'turis luar angkasa' Virgin Galactic sukses diuji coba
Tidak lama lagi, perjalanan wisata ke luar angkasa bukan lagi sekadar isapan jempol belaka. Pada Senin 29 April 2013 lalu, perusahaan wisata luar angkasa, Virgin Galactic, sukses melakukan uji coba penerbangan pesawat luar angkasa komersialnya, SpaceShipTwo.

Uji coba SpaceShipTwo dilakukan di Mojave Air dan Space Port di Mojave, California, AS. Pengujian ini dilakukan untuk melihat apakah roket hibrida yang dipasang di SpaceShipTwo berhasil ditembakkan ke angkasa.

Tujuan utama dari penerbangan pertama ini adalah untuk melihat apakah sistem roket pesawat bekerja dengan aman. Seperti dalam pengapian roket, mematikan roket, dan kontrol aerodinamisnya.

Sir Richard Branson, pendiri Virgin Galactic mengatakan, kesuksesan uji coba penerbangan pesawat SpaceShipTwo, menunjukkan bahwa tak lama lagi mimpi untuk melakukan perjalanan wisata ke luar angkasa menjadi kenyataan.

"Pesawat luar angkasa SpaceShipTwo, mulai akan membawa penumpang ke tepi luar angkasa suborbital mulai tahun 2014. Untuk merasakan terbang dengan SpaceShipTwo Anda harus membayar setidaknya Rp1,9 miliar," ujarnya.

5. Astronot eksentrik memutuskan pensiun
Chris Hadfield, astronot asal Kanada, merupakan komandan Ekspedisi 35 di Stasiun luar Angkasa Internasional (ISS). Hadfield menjadi sangat terkenal karena sering melakukan kegiatan unik ketika berada di luar angkasa.

Salah satu kegiatan uniknya adalah merekam kegiatannya sedang bermain gitar di orbit nol dan mempostingnya untuk kepentingan pendidikan. Video yang dia buat dilihat oleh hampir 39 juta orang di Bumi.

Sayangnya, astronot unik itu memutuskan pensiun dari pekerjaannya pada 10 Juni silam. Hadfield memutuskan untuk pensiun per 3 Juli nanti. Tapi, berhenti dari karir astronot tidak membuatnya berdiam diri di rumah. Hadfield memiliki banyak kegiatan, mulai dari membuat buku, tur ke dunia, dan menjadi dosen di University of Waterloo di Ontario, Kanada

No comments:

Post a Comment