Setelah melakukan pertemuan dengan Pansus DPRD Garut Fany langsung meluncur ke pesantren Al Fadilah di Desa Duwung Siru, Limbangan Garut. Fany yang ditemani ayah dan ibunya sampai di lokasi sekitar pukul 20.10 WIB, Rabu (5/12/2012).
Tak lama kemudian, rombongan dari Aceng Fikri datang. Orang nomor satu di Pemkab Garut ini datang bersama sejumlah kerabat dan koleganya.
Fany dan Aceng kemudian dipertemukan dalam suatu ruangan gazebo yang terletak di salah satu sudut pesantren itu. Pertemuan berlangsung tertutup.
Aceng yang mengenakan batik warna cokelat dan Fany yang mengenakan kemeja warna biru, duduk dipisahkan oleh seorang pria. Pria yang mengenakan kopiah dan kemeja muslim, dalam pertemuan itu tampak menjadi mediator.
Sayang wartawan tidak bisa mendengar apa yang diperbincangkan dalam pertemuan tersebut. Fany dan Aceng sendiri tampak rileks. Mereka berbicara dalam bahasa sunda.
No comments:
Post a Comment