Saturday, 28 December 2013

Bahaya Memasuki Lubang Cacing Mesin Waktu

Fisikawan Stony Brook dari Universitas Washington meyakini bahwa fenomena belitan kuantum kemungkinan berhubungan dengan lubang cacing, hipotesis ruang waktu dalam fisika ilmiah populer bisa saja memberikan lebih banyak pengertian, terutama dalam kecepatan cahaya dari sau bagian di alam semesta. Ini hanya berupa hipotesis, maka seseorang tidak bisa benar-benar dalam perjalanan atau bahkan berkomunikasi melalui ruang waktu lubang cacing.
Belitan kuantum merupakan sebuah fenomena yang membingungkan dalam mekanika kuantum selama bertahun-tahun setelah diperkenalkan Albert Einstein. Dan menurut Stony, efek ruang waktu yang ditimbulkan bisa saja lebih dari apa yang disebutkan Einstein. Penelitian ini diteribitkan Physical Review Letters pada bulan November yang didanai oleh U.S. Department of Energy, Natural Sciences dan Engineering Research Council of Canada

Bahaya Melompati Ruang Waktu
Belitan kuantum terjadi ketika sepasang atau sekelompok partikel berinteraksi dengan cara yang ditentukan, bahwa perilaku setiap partikel merupakan relatif terhadap perilaku orang lain. Dalam sepasang partikel yang terjerat, jika salah satu partikel diamati akan memiliki spin (perputaran) tertentu, semisal partikel lain yang diamatai pada saat yang sama akan memiliki spin berlawanan.


Quote:
Bagian yang paling menakutkan adalah hubungan ruang waktu yang berlaku tidak memperdulikan seberapa jauh partikel tersebut, bisa saja partikel itu berada di seberang ruang waktu atau di beberapa galaksi. Jika perilaku pertama merubah partikel, perilaku kedua partikel terjerat perubahan secara simultan dan tidak memperdulikan seberapa jauh partikel itu berada.
Penelitian yang terbaru ini menunjukkan bahwa karakteristik lubang cacing adalah sama seperti jika dua lubang hitam terjerat kemudian ditarik secara terpisah. Bahkan jika lubang hitam berada disisi berlawanan dari alam semesta, lubang cacing akan menghubungkan kedua lubang hitam tersebut. Menurut Stony, lubang hitam yang berukuran terkecil (sebesar partikel atom tunggal) atau yang lebih besar dari ukuran matahari, mereka benar-benar aktif di alam semesta, akan tetapi tarikan gravitasi mereka begitu kuat sehingga cahaya tidak dapat melarikan diri darinya.

Quote:
Agar seseorang dapat berkomunikasi satu sama lain dengan cara melompat kedalam lubang hitam, maka orang lain juga harus melompat ke dalam lubang hitam dan dunia interior akan tetap sama. Jadi, orang yang berada diluar pembukaan ruang waktu lubang hitam pertama tidak akan bisa melihat atau berkomunikasi dengan seseorang yang berada diluar pembukaan lubang hitam lainnya.


Teori ini menunjukkan kesetaraan antara mekanika kuantum yang berkaitan dengan fenomena fisik pada skala sangat kecil dan geometri klasik. Atau dengan kata lain bahwa dua mesin yang menjalankan rumus matematika berbeda untuk memberangkatkan materi setelah menjalani proses fisik yang sama. Hasil dari teori ini merupakan alat ilmuwan untuk mengembangkan pemahaman yang lebih luas dari sistem kuantum yang terjerat ruang waktu.

Maka kita bisa melihat bahwa Allah telah mengingatkan, tidak seorangpun tanpa keimanan bisa melewati ruang waktu yang menjadi rahasia-Nya. Karena lompatan ruang waktu digambarkan-Nya sebagai pintu langit, sebuah jalan pemintas yang tidak bisa terfikirkan manusia. Sebagaimana kita lihat pada masa kini, dimana manusia modren menginginkan penjelajahan hingga ke ujung alam semesta, segala usaha diperbuat dengan memecahkan teori ruang waktu.

No comments:

Post a Comment