Monday 20 July 2009

Dugaan Keterlibatan Malaysia, Politisi PKS Minta Jangan Emosional

Meskipun banyak fakta tentang prilaku negara Malaysia yang membuat hati rakyat Indonesia panas, namun soal keterlibatan negara itu dalam aksi teror bom di Indonesia harus dikaji secara mendalam dan jangan disikapi secara emosional.

Demikian dikatakan politisi muda PKS, Zulkifliemansyah kata dia kepada wartawan, Senin (20/7) menyikapi keterlibatan negara itu seperti sinyalemen politisi PBB Ali Mochtar Ngabalin yang meminta agar intelijen menyelediki kemungkinan keterlibatan negara itu dalam aksi teror di Indonesia. Sebab otak bom di Indonesia adalah Noordin M Top yang juga berwarga negara Malaysia.

Pemikiran konspiratif seperti adanya keterlibatan Malaysia itu tidak dikembangkan hanya sekedar mencari kambing hitam karena hal ini dapat memperburuk situasi. Hubungan antara kedua Negara bisa terganggu dengan tudingan seperti ini, kata dia. Menurut dia, meskipun banyak fakta-fakta negara Malaysia seringkali memprovokasi pemerintah namun jangan jangan sampai kemarahan dan sikap emosional mengalahkan akal sehat. Dalam melihat kasus bom di hotel mewah di Bilangan Mega Kuningan tersebut harus disikapi secara jernih dan proporsional.

Meskipun meragukan keterlibatan negara Malaysia, tapi sebagai masukkan usul Ali Mochtar Ngabalin tersebut kata dia tidak salah jika dilaksanakan oleh aparat intelijen. Dirinya juga mengingatkan agar masyarakat jangan terlalu menyalahkan aparat keamanan yang tidak dapat mencegah aksi teror yang mematikan tersebut. Dia mencontohkan Amerika Serikat saja masih juga kebobolan dalam hal terorisme.

No comments:

Post a Comment